Dalam mengatur keuangan kadang beberapa hal dapat menjadi tricky seperti apakah akan cukup untuk memenuhi kebutuhan? Atau pengeluaran lebih besar daripada pemasukan? Nah disini, Haswara ingin memberikan beberapa tips untuk mengelola keuangan agar terkelola dengan baik! Yuk disimak !
1. Catat dan buat laporan pemasukan dan pengeluaran setiap hari
Dengan mencatat dan mengatur budget yang dikeluarkan dan dihabiskan setiap hari akan lebih mudah mengatur keuangan agar tidak ada pengeluaran berlebih.
2. Sisihkan untuk investasi dan menabung
Degan menyisihkan uang untuk investasi dan menabung akan membuat keadaan finansial tetap stabil dikarenakan adanya perputaran uang dan simpanan uang yang ada dapat digunakan untuk kebutuhan di masa depan dan masa tua.
3. Dahulukan kebutuhan dibanding keinginan
Dahulukan kebutuhan seperti biaya tempat tinggal, kebutuhan sehari – hari, perawatan kesehatan dan asuransi. Tentu saja kita memiliki keinginan untuk membeli sesuatu atau gaya hidup kita untuk jalan-jalan, liburan dan membeli gadget elektronik terbaru. Pastikan kebutuhan sudah terpenuhi sebelum membeli hal berdasarkan keinginan.
4. Siapkan dana darurat
Dalam hidup tidak ada sesuatu yang pasti, aka nada kejadian tidak diinginkan atau mendesak yang mungkin saja terjadi. Ada baiknya kita menyiapkan dana darurat untuk hal tersebut sehingga tidak kewalahan saat terjadi.
5. Hindari memiliki hutang
Sebisa mungkin hindari berhutang dalam mengelola keuangan karena dengan berhutang anda akan menyisihkan biaya pemasukan anda untuk membayar tagihan dan kadang hal itu menyulitkan apabila ada kendala dalam pemasukan atau pemasukan berkurang jadi lebih baik uangnya diinvestasikan atau ditabung untuk hal yang lebih bermanfaat.
Jadi gimana sudah ada yang kamu terapkan? Yuk pasti bisa financially stable!
Author : Shella Rana Juwita
Wah keren ini Ka, terima kasih banyak ka atas info nya
Jadi bisa menggunakan Tips ini nihhh biar keuangan bisa s
nice info