blog-img
27/05/2022

Anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Hilang saat berenang di Sungai Aarae Swiss

Shella Rana Juwita | Berita Indonesia

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memiliki seorang anak bernama Emmiril Khan Mumtadz yang hari ini dikabarkan hilang saat sedang berenang di sungai Aarae, Bern, Swiss. Dilansir dari Cnbcindonesia.com (27/5/2022) peristiwa itu terjadi pada hari kamis tanggal 26 Mei 2022, keluarga Ridwan Kamil sedang berada di Swiss karena Eril sedang berencana melanjutkan sekolah S2 di negara tersebut. Eril adalah putra sulung Gubernur Ridwan Kamil dan Atalia Praratya. Eril adalah seorang anak yang berprestasi, Eril berkuliah S1 Teknik Mesin di Institut Teknologi Bandung pada tahun 2017.  Eril anak dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sedang pergi berenang bersama adiknya Camillia Laetitia Azzahra dan temannya. Keluarga Ridwan Kamil sedang berada di Swiss karena Eril sedang berencana melanjutkan sekolah S2 di negara tersebut. Diduga saat Eril ingin naik ke permukaan Eril terseret arus deras saat sedang berenang di sungai tersebut. Teman Eril sudah berusaha untuk menarik tangan Eril dan menyelamatkannya tetapi arus yang terlalu deras menyebabkan eril terus terseret. Gubernur Ridwan Kamil yang sedang berada di Inggris dengan rekan-rekan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam urusan pemerintahan langsung berangkat ke Swiss untuk mencari tahu mengenai kondisi anaknya. Saat ini Eril sedang dalam proses pencarian oleh kepolisian Swiss dan tim SAR.

Bagikan Ke:

S

Selni Ernawati
27 May 2022 04:55

Semoga ditemukan dalam keadaan Selamat. Aamiin


I

Ilda
27 May 2022 04:55

Semoga segera ketemu
Aamiin


V

Vita
27 May 2022 06:34

Semoga segera ditemukan


Populer